GUA MARIA SENDANGSONO

Kabupaten Kulon Progo merupakan salah satu kabupaten sebelah barat Yogyakarta yang memiliki pesona banyak menarik perhatian para wisatawan, selain karena memiliki bandara udara baru yang termegah di Indonesia saat ini yaitu Yogyakarta International Airport (YIA) juga karena di Kulon Progo memiliki banyak tempat wisata yang menarik mulai dari wisata religi, wisata alam pegunungan, wisata pantai, wisata kota maupun wisata bersejarah lainnya.

Saking banyaknya Tempat Wisata Keren di Kulon Progo mengakibatkan para wisatawan bingung untuk memilih atau mengunjungi tempat wisata mana yang pantas untuk diprioritaskan. Untuk itu berikut ini kami sajikan ulasan beberapa tempat wisata Kulon Progo yang paling menarik untuk Anda kunjungi sebagai rekomendasi agar tidak bingung ketika berkunjung ke kabupaten Kulon Progo Yogyakarta.

Gua Maria Sendang Sono terletak lebih kurang 35 Km ke arah sebelah barat kota Yogyakarta. Lokasinya berada di dekat objek wisata Ancol Kalibawang dan Makam Wisata Nyi Ageng Serang serta masih dalam kawasan Desa Wisata Banjaroya Kalibawang (Dewa Bara).
 Goa Maria Lourdes Sendang Sono

Nama Sendangsono sendiri diambil dari istilah “sendang” yang berarti mata air dan “sono”, merupakan nama suatu jenis pohon. Sendangsono berarti mata air di bawah pohon Sono. Pada setiap bulan Mei dan bulan Oktober (Bulan Maria), tempat jiarah Gua Maria Sendang Sono ini selalu ramai dipadati oleh peziarah dari berbagai wilayah di Indonesia. 
Di kompleks Gua Maria Sendang Sono ini terdapat 4 buah rumah panggung yang bisa digunakan untuk beristirahat bagi para pejiarah, terdapat pula 3 buah kapel, yakni: Kapel Tritunggal, kapel Maria (terletak di atas gua, dekat kompleks makam), dan kapel 12 Rasul.

Berdoa di depan Gua Maria Lourdes Sendang Sono yang terletak di belakang pohon sono juga bisa menjadi pilihan untuk mencari ketenangan batin. Banyak orang memanjatkan doa dengan bersimpuh dan menyalakan lilin di depan gua ini.

Gua Maria Lourdes Sendang Sono mendapat tempat istimewa di hati umat Katolik. YB Mangunwijaya, seorang rohaniwan katolik yang terkenal pula sebagai sastrawan pemerhati sosial-budaya, tergerak untuk menyumbang pemikiran untuk Gua Maria Sendangsono. Hasilnya adalah seperti yang bisa dilihat sekarang, sebuah kompleks berarsitektur unik yang pernah memenangkan AGA Khan Award pada tahun 1991 dari kategori bangunan untuk tujuan khusus.

Sendangsono selalu bisa menjadi oasis di tengah gurun pasir dengan pepohonan teduh dan sumber air segar. Disertai iman sepenuh hati, untaian pengharapan lewat doa dan air dari Sendangsono niscaya menjadi berkah bagi kedamaian hidup dan kesejahteraan semua mahkluk beriman. Membawa pulang air sendang dan meminumnya, dipercaya dapat mendatangkan berkah. Objek wisata religi yang berdekatan antara lain: Taman Doa Bunda Maria Pelindung Keluarga di Komplek Peziarahan Makam Romo Prennthaler SJ (Misionaris), Gua Maria Watu Blencong.
 
Itulah ulasan singkat Destinasi Tempat Wisata Kulon Progo yang sangat menarik untuk Anda kunjungi. Silahkan Anda pilih jenis wisata yang paling Anda prioritaskan untuk terlebih dahulu dikunjungi sebelum pergi ke tempat wisata di Kulon Progo yang lainnya. Anda dapat sekaligus mengunjungi beberapa tempat wisata yang berbeda yang berdekatan dengan objek wisata yang sedang Anda kunjungi, semoga bermanfaat.